Petgarden Bali News – Perkawinan, Pemberian Pakan dan Harga Anjing Mini Pom. Bagi yang menyukai anjing ras kecil, memiliki anjing Mini Pom memang sangat menyenangkan. Karena anjing bertubuh mungil dan periang sangat suka diajak bermain. Sayangnya anjing Mini Pom berkualitas masih sulit untuk diperoleh.
Penangkar anjing Mini Pom di Indonesia masih kesulitan untuk konsisten dalam memproduksi anjing Mini Pom yang bermutu. Memiliki induk impor dari kennel terkenal pun belum tentu dapat menjamin. Namun, setidaknya dengan genetik yang bagus, maka peluang memperoleh anjing Mini Pom berkualitas akan lebih besar.
Nah, berikut ini beberapa rangkuman mengenai perkawinan, pemberian pakan dan harga anjing Mini Pom yang wajib kamu ketahui. Yuk, langsung saja simak penjelasannya berikut ini.
Perkawinan Anjing Mini Pom
Perkawinan dari anjing Mini Pom diperlukan dengan tujuan agar dapat mempertahankan ras dan keturunannya. Dalam proses perkawinan yang terjadi pada anjing Mini Pom pada umumnya sama saja dengan proses perkawinan anjing lainnya. Namun tetap akan memerlukan bantuan dari manusia. Hal tersebut agar proses perkawinan anjing ini berhasil. Berikut ini adalah proses perkawinan dari anjing Mini Pom.
- Dengan lakukan pengikatan pada bagian mulut anjing Mini Pom betina. Pengikatan ini dilakukan agar anjing betina tidak berbalik arah dan menggigit anjing jantan saat proses perkawinan berlangsung.
- Anjing Mini Pom betina harus terus dipegang agar anjing betina tidak terus bergerak. Lalu posisikan anjing jantan di atas anjing betina, hal tersebut bertujuan untuk memberikan kemudahan anjing jantan untuk memasukkan testis ke dalam vagina. Bagian vagina yang dimasukkan testis yaitu vagina pada bagian atas. Karena vagina pada bagian atas akan langsung mengarah ke rahim anjing betina.
- Kemudian bukalah kelamin anjing betina dengan benar, agar dapat memudahkan anjing jantan untuk memasukkan testisnya ke dalam vagina anjing betina. Lalu biarkan saja sampai terjadi rangsangan secara alami pada anjing jantan. Anjing jantan akan langsung memiliki naluri untuk kawin ketika alat kelaminnya hannya di dekatkan saja pada alat kelamin anjing betina.
- Selanjutnya angkatlah anjing jantan agar bisa naik ke atas punggung anjing betina sembari memegangi buntut anjing jantan ketika naik. Lalu apabila anjing jantan sudah naik dengan posisi yang benar, maka lakukan pengecekan pada testis anjing jantan untuk memastikan apakah testis sudah berada pada posisi yang benar.
- Pada saat testis anjing jantan berada pada posisi yang benar, maka ukuran testis anjing jantan akan sedikit membesar dan proses perkawinan akan terjadi. Durasi waktu dalam perkawinan anjing Mini Pom biasanya 5 hingga 25 menit saja, atau perkawinan selesai saat anjing jantan telah mengeluarkan spermanya ke dalam vagina anjing betina.
- Kemudian jika testis anjing jantan telah terlepas, maka selanjutnya cepat lah mengangkat kaki bagian belakang anjing betina. Hal tersebut dilakukan dengan tujuan agar sperma yang masuk ke dalam vagina anjing betina tidak terbuang keluar lagi.
- Pada masa kehamilan anjing betina yaitu 60 hingga 68 hari. Pada saat kehamilan, kandang dan makanan anjing Mini Pom betina harus selalu kamu perhatikan mulai dari kelengkapan nutrisi vitamin dan lain sebagainya.
Pemberian Pakan Anjing Mini Pom
Makanan yang diberikan untuk anjing Mini Pom haruslah memiliki nutrisi dan gizi yang cukup. Karena asupan pada makanan yang diberikan akan memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anjing.
Jika makanan yang tidak sehat atau tidak baik yang diberikan kepada anjing Mini Pom, akan memengaruhi kesehatannya dan anjing akan rentan terkena penyakit atau bakteri pembawa penyakit.
Pada masa kehamilan anjing Mini Pom betina, makanan yang diberikan haruslah benar-benar di perhatikan, karena selain memengaruhi kesehatan pada sang induk, makanan tersebut juga dapat memengaruhi kesehatan janin yang sedang dikandung anjing Mini Pom betina.
Namun pada saat usia kehamilan anjing jenis Mini Pom telah mencapai usia 50 hari, maka pemberian nutrisi dan gizi dapat dikurangi sedikit demi sedikit, hal tersebut bertujuan agar mempermudah dalam proses persalinan.
Hindari sejauh mungkin anjing Mini Pom terhadap makanan yang mengandung pewarna, karena hal tersebut dapat menyebabkan pertumbuhan dan perkembangan anjing Mini Pom menjadi terganggu dan rentan terkena penyakit. Makanan yang bagus untuk jenis anjing Mini Pom yaitu makanan yang memiliki kandungan sebagai berikut.
1. Borage Oil
Kandungan borage oil pada makanan anjing memiliki manfaat agar rambut anjing tetap terjaga kesehatan dan kebersihan nya. Selain dapat menjaga rambut, kandungan ini juga memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan kulit anjing Mini Pom.
2. Biotin, Asam Lemak Omega 3 dan 6
Kandungan biotin, asam lemak omega 3 dan 6 merupakan kandungan khusus yang biasanya memang terdapat pada makanan anjing. Kandungan ini memiliki manfaat agar bulu anjing tetap dalam keadaan yang bersih serta tetap memiliki tekstur yang lembut dan halus.
Selain itu, kandungan ini juga memiliki manfaat dapat menghilangkan bau pada anjing dan mengurangi jumlah feses yang dikeluarkan. Hal tersebut sangat penting, karena pada saat anjing Mini Pom aktif dan lincah bergerak, maka anjing tetap dalam keadaan yang baik.
3. Sodium Polyphospate
Sodium polyphospate adalah kandungan yang dapat memberikan kekuatan untuk gigi anjing pada saat menggunakannya mengunyah makanan. Jika gigi anjing kuat maka akan membuat makanan menjadi halus sehingga sangat mudah saat di cerna.
Selain itu, kandungan ini juga memiliki manfaat yang sehat dalam melakukan perawatan pada anjing, yaitu mampu mencegah adanya karang gigi pada anjing.
Ketiga kandungan tersebut sangat penting ada dalam makanan yang diberikan kepada anjing Mini Pom. Karena kandungan makanan tersebut memiliki nutrisi dan gizi yang dapat mendukung kegiatan anjing Mini Pom yang selalu aktif dan ekspresif.
Harga Anjing Mini Pom
Harga anjing Mini Pom berbeda-beda hal tersebut dikarenakan memiliki perbedaan karakteristik yang dimiliki dalam anjing Mini Pom. Anjing Mini Pom memiliki harga yang relatif tinggi, hal tersebut dikarenakan anjing Mini Pom adalah anjing pintar dan mampu beradaptasi dengan sangat baik terhadap lingkungan yang ada di sekitarnya. Harga pasaran mini pom stambum dengan kualitas baik diharga minimal Rp.10.000.000
Selain itu, anjing ini juga sangat aktif dan pintar, lalu memiliki nafsu makan yang sangat lahap dan juga baik. Pada saat anjing ini pup, anjing ini sudah terlatih untuk pup pada tempat yang benar tidak sembarangan. Anjing ini sudah diberikan vaksin dan juga sudah stambum.
Perawatan pada anjing ini harus diberikan secara intens, karena anjing ini sangat sensitif. Untuk pengobatannya harus dilakukan setiap waktu untuk menjaga kesehatan jenis anjing ini.
Itulah sedikit ulasan mengenai anjing Mini Pom yang meliputi perkawinan, pemberian pakan dan harga yang berada di pasaran. Mengenai harga terkadang dapat berubah sesuai dengan karakteristik yang dimiliki oleh anjing Mini Pom tersebut.
Sampai jumpa di artikel menarik berikutnya.